Mahasiswa Prodi PGSD Kampus UPI di Purwakarta Berprestasi dan Berkreativitas Melalui Program Kampus

Sejak digulirkannya program Kampus Merdeka, mahasiswa diberikan kesempatan untuk mengembangkan potensi melalui berbagai kegiatan. Kampus Merdeka merupakan bagian dari kebijakan Merdeka Belajar oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia yang memberikan kesempaatan bagi mahasiswa untuk mengasah kemampuan sesuai bakat dan minat dengan terjun langsung ke dunia kerja sebagai persiapan karier masa depan.
Berbagai kegiatan difasilitasi oleh Kemendikbud, seperti pertukaran mahasiswa, asistensi kengajar, studi independen, magang, dan lainnya. Mahasiswa Mahsiswa Prodi PGSD Kampus UPI di Purwakarta mendaftar berbagai kegiatan tersebut dan harus bersaing dengan ribuan mahasiswa lainnya di seluruh Indonesia. Dari berbagai program tersebut, tercatat 2 mahasiswa lolos pada program Kampus Mengajar Perintis, 19 mahasiswa lolos pada program Kampus Mengajar 1, 54 mahasiswa lolos pada program Kampus Mengajar 2, 3 mahasiswa lolos pada program studi independen, dan 3 mahasiswa pada program KMMI.
Mahasiswa-mahasiswa tersebut harus mengerjakan berbagai macam kegiatan sesuai dengan program yang diikutinya. Mahasiswa yang mengikuti program Kampus Mengajar melakukan praktik mengajar di sekolah dasar yang ditentukan oleh Kemendikbud, mahasiswa yang mengikuti program studi independen harus menyelesaikan proyek yang ditugaskan oleh perusahaan masing-masing, dan mahasiswa yang mengikuti pertukaran pelajar harus mengikuti perkuliahan pada mata kuliah tertentu di kampus lain. Melalui program MBKM ini, mahasiswa beroleh pengetahuan dan pengalaman yang baru, yang dapat memperkaya dan mengembangkan potensi yang dimilikinya.
(Neneng Sri Wulan)
Dokumentasi
Mahasiswa Melakukan Praktik Mengajar di SD
Mahasiswa Melakukan Koordinasi dengan Kepala Sekolah Tempat Praktik Mengajar